Download Pidato sambutan pada tahun baru dalam suatu perhimpunan instansi, Instansi memiliki 3 arti. Instansi adalah sebuah homonim karena arti-artinya memiliki ejaan dan pelafalan yang sama tetapi maknanya berbeda. Instansi memiliki arti dalam bidang ilmu hukum. Instansi memiliki arti dalam kelas nomina atau kata benda sehingga instansi dapat menyatakan nama dari seseorang, tempat, atau semua benda dan segala yang dibendakan. Instansi berarti badan pemerintah umum (seperti jawatan, kantor): kejadian (pelanggaran, penemuan, dan sebagainya) itu harus secepatnya dilaporkan kepada instansi yang berwenang.
Assalmualaikum wr.wb
Saudara-saudara serta rekan-rekan sekerja yang kami hormati!
Tentu kita sama maklumi, bahwa besok kita memasuki hari baru dari tahun baru, dan itu berarti bahwa kita besok akan berpisah dengan tahun yang telah kita lalui bersama-sama.
Dalam pada itu selama satu tahun kita telah mencurahkan tenaga dan pikiran kita diinstasi ini sesuai dengan bidangnya masing-masing. tentunya dalam pengabdian selama satu tahun itu kita banyak memperoleh pengalaman, dan pengalaman itu hendaknya kita jadikan pedoman dan bekal untuk lebih meningkatkan pengabdian kita, dimasa yang akan datang.
Saya sebagai pemimpin instansi ini sungguh tidak akan dapat berbuat sesuatu tanpa bantuan tenaga dan pikiran saudara-saudara, maka sudah selayaknya apabila ada kesempatan yang berbahagia ini saya menyampaikan ucapan terimakasih yang sedalam-dalamnya.
Tidak lupa pula, bila sekitarnya selama saya memimpin saudara-saudara telah mengucapkan sesuatu atau melakukan tindakan yang kurang berkenan dihati saudara-saudara, maka sudiklah maafkan saya, karena tiada manusia yang cukup sempurna tanpa ada kelemah-lemahannya.
Akhir kata marilah kita selalu memanjatkan do'a kehadirat Allah swt, agar kita sekalian selalu dilimpahi karunia taufik dan hidayah kelpangan dalam hidup ini serta kesejahteraan lahir dan batin.
sekian danterimakasih atas perhatiannya.
Wassalamualaikum wr.wb
0 komentar: